Teori Psikoanalitik Sosial - KAREN HORNEY
Karen Horney
Biografi
TTL : 15 September 1885 di Eilbek, Hamburg, Jerman
Buku : The Technique of
Psychoanalitic Therapy (1917),Neurosis and Human Growth (1950), dan
Self-Analysis (1987)
Ayahnya seorang kapten kapal bernama Berndt (Wackels)
Danielsen dan ibunya bernama Clothilda van Ronzelen Danielsen yang lebih muda 18
tahun Merupakan anak bungsu dari 1 kakak kandung laki-laki dan 4 saudara tiri
Horney merasakan permusuhan yang besar terhadap ayahnya. Akan tetapi, ia
mengidolakan ibunya yang selalu mendukung dan menjaganya dari ayahnya yang keras
Horney bukanlah seorang anak yang bahagia. Ia membenci perlakuan pilih kasih
yang diberikan kepada kakak laki-lakinya, selain itu ia khawatir dengan
kebencian dan pertengkaran antara kedua orang tuanya. Bercita-cita menjadi
seorang dokter
Konflik Intrapsikis
Gambaran diri ideal = usaha untuk mengatasi konflik dengan membuat gambaran diri
sendiri seperi dewa Kebencian diri = menganggap rendah diri yang sebenarnya
Gambaran diri ideal
pandangan yang sangat positif tentang diri mereka yang hanya ada di system
keyakinan pribadi mereka saja . mereka yakin bahwa mereka memiliki kekuasaan
sangat besar dan kemampuan tak terbatas. Mereka tidak lagi sadar dengan diri
mereka sebenarnya dan menggunakan diri ideal sebagai standar untuk evaluasi diri
mereka tidak berkembang menuju pemahaman diri, melaikan semakin membuat diri
ideal menjadi semakin nyata.
Horney ( 1950 ) mengungkapkan 3 aspek dari gambaran ideal , yaitu
1) pencarian neurotic akan kemuliaan ( the neurotic search for glory ),
2) pernyataan neurotic ( neurotic claims ), dan
3) Kebanggaan neurotic ( neurotic pride ).
Pencarian neurotic akan kemuliaan mencakup pula
3 elemen lain :
kebutuhan akan kesempurnaan = mengubah keseluruhan kepribadian menjadi ideal
ambisi neurotic = dorongan terus- menerus untuk meraih keunggulan
dorongan untuk mencapai kesuksesan dengan cara menjatuhkan orang lain = “ tujuan utamanya
adalah untuk membuat orang lain malu atau kalah melalui kesuksesannya atau untuk
memperoleh kekuasaan… untuk menimbulkan ketidak bahagiaan pada orang lain , yang
lebih sering merupakan tujuan untuk mempermalukan orang lain”
Permintaan Neurotik
Orang-orang neurotic membangun dunia imajinasi yaitu sebuah dunia yang bertolak
belakang dengan dunia nyata. Ketika harapan normal tidak terpenuhi maka orang
menjadi frustasi, ketika permintaan neurotic tidak terpenuhi, orang-orang
neurotic menjadi marah, bingung, dan tidak dapat memahami mengapa orang lain
tidak bisa mengabulkan permintaan mereka.
Kebanggaan Neurotik
Harga diri realistis timbul berdasarkan atribut-atribut serta
pencapaian-pencapaian realistis kebangaan neurotic timbul berdasarkan gambaran
diri yang ideal dan biasanya dinyatakan dengan lantang untuk menjaga dan
mendukung pandangan yang mulia tentang diri sendiri (Horney, 1950).
Kebencian diri
Horney ( 1950) menemukan 6 cara utama mengekspresiakn kebencian diri.
1. kebencian diri dapat menyebabkan tuntutan yang tak henti-henti terhadap diri
2. kebencian diri dapat berupa penghinaan terhadap diri yang diekspresikan dengan
cara meremehkan , merendahkan , meragukan, mendiskreditkan ,dan mengolok-olok
diri sendiri
3. tindakan dan dorongan menghancurkan diri , yang dapat berupa kehancuran fisik
maupun psikologis, disadari atau tidak disadari, akut maupun kronis , dan yang
benar-benar dilakukan maupun yang hanya dibayangkan.
4. kebencian diri dapat muncul dalam bentuk penyiksaan diri atau penganiayaan diri.
5. dakwaan terhadap diri yang kejam
6. orang-orang neurotic berulang kali memaki diri mereka sendiri.
Komentar
Posting Komentar